Siapkan Nama Website & Topik / Fokus Website
ni penting, karena banyak dari kita yang ‘cuma pengen’ punya website, tapi ga tau isi websitenya mo ngebahas apa. Ada beberapa website kadang bahkan isi / kontennya ga nyambung atau seringnya cuma berisi ‘sampah’ alias konten-konten yang gada artinya. Semakin dini anda memilih dan menentukan topik / fokus website, maka semakin baik pula kualitas website yang anda buat. Semakin berkualitas isi website anda, otomatis semakin banyak juga pengunjung yang berkunjung ke website anda. Ingat! pesen mbah Google, “…buatlah website untuk pengunjung anda, bukan untuk mesin pencari…”
Buat Website di Blogger atau WordPress ?
Tahap selanjutnya menentukan tipe website dan dimana anda akan membuat website. Cara yang paling mudah adalah membuat website blogging, karena website jenis ini paling mudah dibuat. Dan tentu saja, jika anda sudah memahami dan cukup user friendly dengan blogging, maka anda bisa mengembangkannya ke website jenis lain. Ingat,
CMS (Content Management System) seperti
WordPress tidak hanya dapat digunakan untuk Blogging saja, tapi juga dapat dikembangkan untuk website jenis lain seperti
company profile, personal portfolio, photo portfolio,
online shopping dan lain sebagainya.
Saat ini, ada 2 web service yang paling dominan yang menyediakan
web blogging secara
gratis. Artinya anda dapat membuat web blog di website tersebut, yaitu
Blogger.com dan
WordPress.com. Blogger.com merupakan web blog yang disediakan oleh Google, sedangkan WordPress.com merupakan web blog service yang menggunakan
WordPress sebagai platform bloggingnya.
Kedua web blog service tersebut masing-masing memiliki kekurangan dan kelebihan. Namun saat ini kita ga usah perdulikan itu dulu, yang penting pelajari keduanya, nanti silahkan pilih mana yang lebih anda sukai.
Bagaiman Cara Membuat Website di Blogger ?
Untuk membuat website / web blog di Blogger.com, silahkan baca panduan lengkapnya di catatan saya tentang
Panduan Membuat Website di Blogger. Catatannya sengaja saya pisahkan agar bahasannya lebih fokus dan tidak terlalu panjang.
Kalau Membuat Website di WordPress, Bagaimana Caranya ?
Cara membuat website / web blog di WordPress.com kurang lebih mirip dengan cara membuat website / web blog di Blogger.com. WordPress.com sendiri juga menyediakan
WordPress versi bahasa Indonesia, jadi sepertinya tidak ada kesulitan apapun untuk membuat website di WordPress, kecuali mungkin koneksi internet anda yang tiba-tiba lemot & bikin jengkel
Silahkan baca catatan saya tentang
panduan membuat website di WordPress.com untuk langkah-langkahnya.
Membuat Website Profesional vs Website Gratisan
Membuat website gratis ( FREE ) cocok jika website digunakan hanya untuk keperluan pribadi, atau hal-hal lain yang sifatnya tidak terlalu resmi. Namun jika website yang akan dibuat digunakan untuk profil atau portfolio (personal atau company) serta mempromosikan suatu produk atau jasa, maka cara ‘gratisan’ sangat tidak disarankan. Anda harus mengeluarkan kocek sedikit untuk membuat
website profesional. Selain berfungsi sebagai ‘
branding‘,
website profesional juga dapat memberikan nilai lebih akan produk atau jasa yang anda tawarkan.
Di
Indonesia, khususnya di
Jakarta dan kota-kota besar lainnya bertebaran penyedia layanan
web design &
pembuatan website profesional. Mulai dari perusahaan besar, hingga kelompok atau perorangan. Selain web programming, kami juga memberikan layanan
web design & pembuatan website profesional secara menyeluruh. Mulai dari design awal, tema, pemrogramannya, hingga optimalisasinya agar website terekspos di mesin-mesin pencari seperti Google, Yahoo dan Bing. Jika anda tertarik dengan layanan
web design kami, silahkan
hubungi kami. Kami memberikan
konsultasi Gratis sebelum anda memutuskan menggunakan jasa kami untuk membuat website anda.